Pada tanggal 28-29 Mei 2014, konser perdana Hatsune Miku
digelar di Indonesia bersamaan dengan Expo Hatsune Miku. Hatsune Miku
datang ke Indonesia untuk menjawab keinginan dari fans Indonesia yang
telah memenangkan pemilihan di situs “Mikubook.com” pada fitur spesial “Help Us Find You!”. Dengan membludaknya jumlah permintaan pengadaan konser di luar Jepang, Crypton Future Media sebagai representasi khusus dari Hatsune Miku pun mengadakan polling tersebut. Polling
tersebut diadakan pula mengingat pengadaan konser Hatsune Miku yang
memakan biaya sangat besar dan perlu secara selektif untuk memilih
tempat strategis. Lebih dari seratus ribu suara masuk dari berbagai
belahan dunia dan akhirnya terpilihlah Indonesia sebagai tempat
pengadaan Miku Expo selama dua hari, yakni 28-29 Mei 2014 di Jakarta Convention Center Cendrawasih Room.
Selama dua hari para penggemar Hatsune
Miku dapat menikmati pameran Hatsune Miku yang berisikan tentang
perjalanan Hatsune Miku semenjak tahun 2007, display perangkat musik
Hatsune Miku, permainan kartu, penjualan berbagai merchandise Hatsune Miku, dan juga tiga show konser Hatsune Miku. Tidak lupa pula dalam Miku Expo
kalian dapat menikmati sebuah replika Hatsune Miku dalam ukuran besar
yang diperkirakan memiliki perbandingan 1:1 dengan gambaran Hatsune Miku
aslinya loh!
Selama lebih kurang dua jam, para
penonton disuguhkan oleh penampilan dari Hatsune Miku dan
karakter-karakter lainnya. Tidak hanya kehadiran Hatsune Miku yang
membuat para penonton berteriak histeris, kehadiran karakter lainnya
seperti Rin, Len, Luka, Kaito, dan Mieko pun berhasil membuat para penonton berteriak sekencang-kencangnya. Visualisasi background,
pergantian kostum, dan permainan artistik dari hologram yang
ditampilkan pun menjadi daya tarik utama dari Konser Hatsune Miku,
bahkan bagi mereka yang konon bukan penggemar setia dari Hatsune Miku.
Salah satu bagian yang tidak dapat
dilupakan dalam konser Hatsune Miku adalah ketika Hatsune Miku menyapa
penonton dengan berbahasa Indonesia. Antusiasme penonton pun semakin
meningkat ketika Hatsune Miku menyanyikan lagu dalam bahasa Indonesia, “Venus di Ujung Jari”. Hal tersebut membuktikan bahwa kreasi para kreator Indonesia pun benar-benar telah diakui oleh team dari Hatsune Miku. Sifat kreasi Hatsune Miku yang “bottom-up”, dari fans dan untuk fans pun benar-benar terbukti di sini.
Miku Expo yang berlangsung selama dua hari berturut-turut
pun berhasil memuaskan para penggemarnya yang berdatangan dari berbagai
daerah bahkan dari Jepang!Reporter: Chaula Rininta
Sumber : Japanesestation.com
0 comments:
Post a Comment